BACIRITA BERSAMA DR. BAMBANG NOORSENA DI PUKKAT TOMOHON


p

BACIRITA BERSAMA DR. BAMBANG NOORSENA

TOMOHON, CahayaManado.com – Jumat 27/01 kami mendapat Undangan menghadiri Diskusi dengan seorang teolog, dan juga Youtuber Dr. Bambang Noorsena. Diskusi itu dilaksanakan di kantor PUKKAT (Pusat Kajian Kebudayaan Indonesia Timur) Kakaskasen Tomohon. Dipandu moderator Rikson Karundeng.

Ikut hadir Pdt. Ruth Wangkay (selaku tuan rumah), Pastor Dammy Pongoh, Pdt Steven Manengkey, Sofyan Yosadi SH (Pengurus Khonghucu Indonesia-MATAKIN), Denni Pinontoan, Matulandi Supit, Fredy Wowor, Bode Talumewo, dan para pegiat sejarah, agama dan kebudayaan lainnya yang tidak bisa disebutkan satu per satu.

Sebagai seorang yang menguasai Sejarah Indonesia dan Sejarah Dunia, Bambang Noersena, secara gamblang menuturkan tentang Spiritualitas Kebangsaan Indonesia yang terbentuk dari berbagai suku bangsa, agama, dan latar belakang lainnya. Diskusi itu mengusung Tema: “Menegakkan Kedaulatan Spiritualitas Nusantara (Dibalik Berdirinya Budi Utomo dan Kebangkitan Nasional)”

Kami yang hadir merupakan komunitas yang menggemari ceramah-ceramah Bambang Noorsena. Biasanya kami menonton lewat Youtube. Dan kali ini bisa berhadapan langsung. Anda juga bisa menonton percakapan saya dengan Bambang Noorsena di channel Youtube saya: Jeffry Pay.

Berita Terkait

Top