Pemerhati Budaya Kota Tomohon Apresiasi Miky Wenur-Cherly Mantiri


TOMOHON, CahayaManado.com–Seiring dengan perkembangan zaman, maka budaya daerah dan kearifan lokal sebagai khasanah bangsa harus dilestarikan. Oleh karena itu pemerhati budaya di Kota Tomohon memberikan apresiasi kepada Calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon Miky Wenur dan Cherly Mantiri yang akan lebih menaruh perhatian dan kepedulian mengangkat budaya daerah dan kearifan lokal jika nantinya terpilih menjadi pemimpin eksekutif. Dalam arak-arakan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon Miky Wenur-Cherly Mantiri yang diusung Partai Golkar, Partai Nasdem dan PSI melakukan pendaftaran di Kantor KPUD Kota Tomohon, Kamis (29/8) diantar tarian kabasaran dan mahzani. Demikian juga usai pendaftaran, acara lanjut dikediaman Keluarga Liow-Wenur beralamatkan Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon ditampilkan tarian kabasaran dan mahzani.
Penggiat dan pemerhati budaya di Kota Tomohon, seperti Frans Kalele (Tara-Tara), Eldat Pangkey (Rurukan), James Anes (Paslaten), Edyson Kojongian (Rurukan Satu) dan Yorry Kojongian (Woloan Satu) memberikan apresiasi seraya meyakini dan optimism dibawa kepemimpinan Miky-Chermat, maka budaya daerah dan kearifan lokal akan lebih mendapat perhatian dan kepedulian. (*/jef)

Berita Terkait

Top