Renungan Harian: Rabu 5 Maret 2025, 1 Petrus 5:5-6 Rendahkanlah Dirimu Satu Sama Lain

Alkitab menegaskan pentingnya menghormati orang tua. Keluaran 20:12 menegaskan bahwa salah satu dari 10 perintah adalah menghormati ayah dan ibu (orang tua). Oleh karena itu, gereja bersama dengan keluarga Kristen haruslah melakukannya dan mengajarkannya secara bersama-sama.
Sebagai keluarga Kristen, kita harus mengakui bahwa menghormati orang yang lebih tua dalam budaya modem seringkali sulit untuk dilakukan. Beberapa anak tidak mau menghormati orangtuanya karena mengalami kekerasan dalam keluarga dan tidak diberi teladan tentang bagaimana menghormati orang yang lebih tua. Beberapa orang hanya menghormati orang lain bila mereka memiliki status sosial, tingkat pendidikan dan ekonomi yang lebih tinggi. Sementara itu, mereka tidak menghormati yang memiliki status rendah. Firman hari ini menasihati agar kita menghormati orang lain, terlebih mereka yang lebih tua, sebab itulah yang dikehendaki Tuhan Allah dan yang mendatangkan berkat. Orangtua – ayah dan ibu – teruslah mengajar dan memberi teladan kepada anak-anak bagaimana hidup saling menghormati satu sama lain.
Doa: Ya Bapa Sorgawi, tolonglah supaya dalam kehidupan setiap hari, kami saling mengasihi dan menghormati satu dengan yang lain, terutama menghormati-Mu. Amin. (rhkgmim)