Renungan Harian: Jumat 13 Desember 2024, Yesaya 11:6-9 Ciptaan Hidup Harmonis di Bawah Kasih-Nya


Yesaya 11 : 6-9

11:6 Serigala akan tinggal bersama domba dan macan tutul akan berbaring di samping kambing. Anak lembu dan anak singa akan makan rumput bersama-sama, dan seorang anak kecil akan menggiringnya.
11:7 Lembu dan beruang akan sama-sama makan rumput dan anaknya akan sama-sama berbaring, sedang singa akan makan jerami seperti lembu.
11:8 Anak yang menyusu akan bermain-main dekat liang ular tedung dan anak yang cerai susu akan mengulurkan tangannya ke sarang ular beludak.
11:9 Tidak ada yang akan berbuat jahat atau yang berlaku busuk di seluruh gunung-Ku yang kudus, sebab seluruh bumi penuh dengan pengenalan akan TUHAN, seperti air laut yang menutupi dasarnya.

Gambaran yang luar biasa tentang transformasi hidup ciptaan-Nya dalam pemerintahan Mesias ditunjukkan dalam nats kita hari ini. Bahwa akan ada suatu masa di mana ciptaan-Nya akan mengalami perubahan yang luar biasa di bawah pemerintahan Mesias. Di mana makhluk-makhluk yang biasanya menjadi pemangsa akan hidup berdampingan secara harmonis dengan mangsanya. Ini merupakan gambaran ideal tentang perdamaian dan keadilan di bawah pemerintahan Mesias. Tidak akan ada yang berbuat jahat atau yang berlaku busuk di seluruh gunung kudus Tuhan Allah. Ini mencerminkan perubahan hati manusia dalam pengaruh pemerintahan Mesias. Seluruh bumi penuh dengan pengenalan akan TUHAN. Ini menunjuk pada kehidupan rohani yang sungguh-sungguh percaya kepada-Nya.

Firman Tuhan ini mengingatkan akan panggilan kita untuk menciptakan damai dan hidup harmoni dalam kehidupan di alam semesta ini, bahkan di tengah perbedaan dan konflik. Sebagai pengikut Yesus Kristus, kita dipanggil untuk menjadi pembawa damai dan penengah dalam dunia yang manusia menjadi seperti serigala bagi sesamanya, saling bermusuhan satu dengan yang lain. Betapa pentingnya perubahan hati manusia melalui ajaran Yesus Kristus. Ketika kita menerima-Nya dalam hidup, hati kita berubah dan dapat berkontribusi pada perubahan positif dalam dunia ini.

Keluarga Kristen dipanggil untuk memberitakan Injil dan mengajar ajaran Yesus Kristus kepada orang lain melalui kata dan perbuatan. Kita harus berusaha untuk memenuhi dunia ini dengan pengenalan akan Tuhan Allah dan kasih-Nya. Marilah kita berdoa dan bekerja untuk membawa terang dalam dunia yang gelap, penuh dengan konflik dan ketidakadilan. Sebab masa depan yang indah di bawah pemerintahan Mesias adalah kepastian. Marilah kita, menyatakan tanggung jawab sebagai pengikut Yesus Kristus untuk terus menyampaikan damai, menciptakan harmoni, dan menyebarkan pengenalan tentang Tuhan Allah di seluruh dunia. Amin.

Doa: Ya Tuhan Allah, penuhi hati dan pikiran kami dengan pengenalan akan kehendak-Mu, agar kami miliki kemampuan dan keberanian untuk menghadirkan damai dan harmoni di alam semesta ini. Amin. (rhkgmim)

Berita Terkait

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Top